Perlu ketelitian dalam melakukan pembelian armada truk bekas, karena cukup jauh berbeda ketika akan membeli mobil pribadi. Meski kapasitas angkut truk lebih besar dari mobil pribadi, tak jarang truk dipaksa untuk bekerja lebih keras dengan membawa beban angkut jauh di atas kapasitasnya. Belum lagi ditambah dengan durasi dan jarak tempuh truk yang biasanya tidak sedikit.
“ Baik itu truk baru maupun bekas, penting untuk mempertimbangkan jenis dan ukuran yang sesuai dengan kebutuhan yang menunjang kegiatan bisnis Anda.
Meskipun harganya murah, apabila pajak dan KIR ‘mati’, tentunya Anda akan mengeluarkan biaya dan waktu yang tidak sedikit untuk mengurus kelengkapan armada truk jenis seperti ini. Ditambah lagi dengan masalah yang akan driver Anda jumpai di jalan apabila diperiksa petugas berwenang.
Saat mesin dihidupkan, periksa dengan teliti apakah ada rembesan oli yang keluar atau tidak. Kemudian dengarkan bunyinya, jika masih terdengar halus maka layak dipertimbangkan. Selain itu, Anda juga perlu membuka tutup radiator dan menekan pedal gas secara perlahan. Pada kondisi normal, meski pedal gas ditekan air radiator tidak akan menyembur keluar.
“Fitur Group Buy ini kita hadirkan dilatarbelakangi keinginan kita untuk memberikan layanan komprehensif kepada partner kami yang memerlukan fasilitas pembayaran leasing, suku cadang dan pembelian armada untuk peremajaan unit,” jelas David Samuel, Co-founder CTO Ritase.
Untuk pembelian unit armada truk, baik truk baru maupun bekas, Ritase memiliki alokasi dari dealer resmi yang bekerja sama dan memberikan diskon yang lebih besar karena Ritase membeli dalam jumlah banyak secara bersama-sama. Dan Anda para pengusaha tak perlu lagi menemui masa tunggu (inden) saat membeli truk.
Ritase telah mendistribusikan 12 truk dari berbagai tipe dan merek kepada pengusaha angkutan yang menjadi mitra Ritase. Mulai dari Mitsubishi, Hino, dan juga UD Trucks.